Selasa (8/5/2018). Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kecamatan Mendoyo (I Nyoman Arjana) ditunjuk mewakili Kabupaten Jembrana dalam pelaksanaan Seleksi dan Orientasi Pilar-Pilar Sosial Berprestasi Tingkat Provinsi Bali Tahun 2018. Pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam 2 tahap, yaitu kunjungan lapangan yang telah dilaksanakan pada tanggal 3 Mei 2018 dimana pada hari tersebut dinilai semua tentang kelengkapan administrasi.
Selasa, 08 Mei 2018
TKSK Kecamatan Mendoyo Ikuti Seleksi dan Orientasi Pilar Sosial Berprestasi Tingkat Provinsi Tahun 2018
Label:
Lomba
Pendamping Sosial Kecamatan Mendoyo Ikuti Edukasi Bantuan Sosial Non Tunai dari Bank Indonesia
Selasa (8/5/2018). Pendamping Sosial se-Kab. Jembrana pada hari Selasa 8 Mei 2018 mengikuti kegiatan edukasi bantuan sosial non tunai yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia (BI). Adapun lokasi pelaksanaan edukasi ini dilaksanakan di Hotel Jimbarwana di Kota Negara.
Minggu, 06 Mei 2018
Desa Pergung wakili Jembrana ke tingkat Nasional lomba PHBS
Link berita
https://baliberkarya.com/index.php/read/2018/05/03/201805030018/Mantap-Desa-Pergung-Peringkat-6-Nasional-Lomba-PHBS-Dinilai-Tim-Pusat.html
Galeri foto
https://baliberkarya.com/index.php/read/2018/05/03/201805030018/Mantap-Desa-Pergung-Peringkat-6-Nasional-Lomba-PHBS-Dinilai-Tim-Pusat.html
Galeri foto
Selasa, 03 April 2018
Kamis, 29 Maret 2018
DESA PERGUNG KECAMATAN MENDOYO SEBAGAI WAKIL JEMBRANA DINILAI TIM PENILAI PERLOMBAAN DESA/KELURAHAN PROVINSI BALI
(Rabu,28/3/2018)
Dalam rangka perlombaan desa di tingkat Provinsi Bali Tahun 2018, maka sebagai juara di Tingkat Kabupaten, Desa Pergung, Kecamatan Mendoyo dinilai oleh Tim Penilai Perlombaan Desa/Kelurahan Provinsi Bali pada Rabu, 28 Maret 2018. Ini merupakan kali ketiga berturut-turut Desa-desa di wilayah Kecamatan Mendoyo meraih juara di tingkat Kabupaten dan maju mewakili Kabupaten Jembrana ke tingkat Provinsi mulai dari Desa Yehembang, Yehembang Kauh dan Desa Pergung. Bertempat di Balai Desa Pergung, acara penilaian dihadiri oleh Asisten II Sekda mewakili Bupati Jembrana, Bapak Dandim Jembrana, Bapak Kapolres Jembrana yang diwakili oleh Kapolsek Mendoyo, Camat Mendoyo, Perbekel/Lurah se-Kecamatan Mendoyo, Tim pembina Kabupaten dan Tim Pembina Kecamatan, Unsur PKK, unsur OPD beserta para undangan lainnya. Dari Tim Penilai Provinsi sendiri dipimpin langsung oleh Kadis PMD Provinsi Bali.
Selasa, 13 Februari 2018
Anjungan Cerdas Rambut Siwi, Rest Area yang Edukatif
Kunjungan ke Proyek Anjungan Cerdas Jalan Nasional, tadi pagi (19/1).
Anjungan Cerdas Jalan Nasional Rambut Siwi merupakan proyek Kementrian PUPR, bertujuan sebagai tempat beristirahat bagi pengendara yang melewati jalan nasional sekaligus tempat berwisata yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas. Konsep anjungan cerdas ini diadposi dari tempat istirahat pengguna jalan (rest area) di Jepang, yang disebut Michino-Eki.
Minggu, 21 Januari 2018
Mewakili Kecamatan Mendoyo dalam Lomba Desa Tingkat Kabupaten, Desa Pergung dibina oleh Tim Pembina Kabupaten
(Kamis, 18/1/2018). Dalam rangka perlombaan desa dan kelurahan tingkat Kabupaten Jembrana yang sesuai jadwal akan dilaksanakan pada tanggal 6 Pebruari 2018, maka pada hari ini, Kamis, 18 Januari 2018 Tim Pembina Perlombaan Desa dan Kelurahan Tingkat Kabupaten melaksanakan pembinaan di Desa Pergung sebagai wakil Kecamatan Mendoyo dalam perlombaan desa dan kelurahan tingkat Kabupaten Jembrana.
Label:
Lomba
Rabu, 03 Januari 2018
Selasa, 02 Januari 2018
Perayaan Tahun Baru Kecamatan Mendoyo dipusatkan di Lapangan Pergung
Minggu (31/12/2017).Menyambut tahun baru 2018, Pemerintah Kecamatan Mendoyo mengadakan kegiatan hiburan rakyat berupa pentas musik yang dipusatkan di lapangan desa Pergung, Kecamatan Mendoyo. Meskipun sempat diguyur hujan, namun tidak menyurutkan semangat masyarakat untuk hadir dan menyaksikan pentas musik tersebut. Adapun pengisi acara adalah penyanyi dan lawak lokal dari KSBJ (Komunitas Seni Budaya Jembrana), band lokal dan hadir sebagai bintang tamu adalah Band Made Gimbal.